Bisa Belasan Ribu. Kota Bogor Sekarang 41 Positif

- Kamis, 9 April 2020 | 01:36 WIB
PhotoPictureResizer_200409_012517556_crop_800x445
PhotoPictureResizer_200409_012517556_crop_800x445


Bogor Times, Kota- Seorang Dokter Spesialis Penyakit Dalam bernama Prof. dr. Ari Fahrial Syam memprediksi korban virus corona di Indonesia bisa mencapai angka belasan ribu di akhir April 2020.





Di antara penyebabnya adalah, banyak masyarakat Indonesia yang masih menyepelekan bahayanya virus corona. Hal tersebut disampaikan Ari dalam tayangan YouTube Indonesia Lawyers Club, Selasa (7/4/2020).





Ari menyebut peningkatan terjadi hingga 150 persen dalam satu minggu. "Saya terima kasih tadi Bang Karni men-stress-kan bahwa berarti di dalam satu minggu ini terjadi peningkatan 150 persen," kata Ari.





Jika sampai presentase itu stabil atau semakin meningkat, maka bukan tidak mungkin jumlah korban corona mencapai belasan ribu di akhir April.





"Jadi kalau hitung-hitung terus ini terjadi, memang yang terjadi adalah eksponensial, maka kita bisa bilang di akhir April ini belasan ribu yang akan positif," ujar Ari.





Lonjakan para korban virus ini memang terus mengalami peningkatan. Semisal informasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menyampaikan data terbaru mengenai COVID-19. Tercatat, ada 41 pasien positif yang terinfeksi virus corona di Kota Bogor.





"Terkonfirmasi positif COVID-19 jumlahnya (ada) 41," kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno dalam keterangannya, Minggu (5/4/2020).


Halaman:

Editor: Wahidin Hobamatan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gandeng Pemuda, PMII INAIS Gelar Pesantren Kilat

Minggu, 31 Maret 2024 | 16:13 WIB

Gaspool, Jaro Ade Siapkan Tim Sukses

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB
X