Bogor Times- Di tiap tahunnya, perayaan Hari Ulang Tahun Organisasi Nahdlotul Ulama (NU) selalu meriah dan penuh hikmah. Tradisi itulah yang melatarbelakangi kepanitian melibatkan warga Nahdliyyin yang berkhidmat di Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) untuk turut memeriahkan hari bersejarah organisasi terbesar di Nusantara tersebut.
Kepada media, Ketua Panitia KH.Abdul Aziz menerangkan, para anggota dan kades Nahdliyyin yang ada dalam struktur DKM akan turut memeriahkan kegiatan dengan program bersih-bersih masjid.
"Jika keseluruhan (DKM) ada lebih dari 1000, karena itu kami batasi hanya 1000 (seribu,red) masjid yang secara serentak bebersih masjid. Untuk alat kebersihan kami sediakan," kata ketua pelaksana, KH Abdul Azis pada Senin 2025.
Baca Juga: Warga NU Kecamatan Gunungsindur, Padati Acara Muslimat Nahdlotul Ulama di Kecamatan Gunungsindur
Panitia juga merencanakan gerakan pawai bermotor di area gor Pakansari hingga beberapa kegiatan yang puncaknya pada tanggal 5 Februari 2025.
"Semua MWC yang berjumlah 40 akan turut serta dalam kegiatan pawai. Semoga bisa berjalan dengan lancar," pungkasnya.
Ketua GP Ansor Kabupaten Bogor, Dhamiry A. Ghazaly mengaku akan turut mengerahkan seluruh personel Banser dalam pengamanan dan pengaturan ketertiban.
Baca Juga: Beragam Metode Pengobatan Penyakit Jantung: Obat, Gaya Hidup Sehat, dan Tindakan Medis
"Karena akan banyak masa, pastinya kamupun akan berkomunikasi dengan kepolisian, TNI hingga pemkab Bogor. Insya Allah pastinya, personel Banser dan pengurus akan turut serta dalam suksesi kegiatan ini," tukasnya.***