bogor

Proyek Jalan Bogor-Kemang Telan Korban Pengendara Roda Empat

Rabu, 22 Desember 2021 | 01:21 WIB
Mobil Terperosok di Kumbangan Proyek Jalan Bogor Kemang (Heru/Bogor Times)

Bogor Times- Proyek jalan Bogor-Kemang kembali menelan korban. Kali ini, satu unit mobil ber plat nomor B 1506 NYS terperosok dalam kubangan air pada Selasa 21 Desember 2021.

Kejadian itu terjadi akibat tanda rambu yang dipasang oleh kontraktor pembangunan Jalan Bogor Kemang menutupi ruas jalan tikungan.  Alhasil, mobil berwarna hitam tersebut terperosok ke dalam kubangan air hingga menenggelamkan mesin depan mobil.

"Saya kira itu jalan ternyata kumbangan.  Karena ada gambar  panduan jalur untuk belok ke kiri bacaannya mohon maaf ada pekerjaan proyek," kata korban,  Hediansyah (33) pada wartawan Bogor Times, pada Selasa 21 Desember 2021.

Baca Juga: Hadiri Muktamar NU Ke 34, Rombongan PCNU Kabupaten Bogor Ziarahi Malam Raden Intan II

Warga Pamulang, Tangerang Selatan ini berharap area tersebut di pasang pemberitahuan agar tak lagi menelan korban.

"Dikasih polisline atau rambu sebagai tanda ada kumbangan air. Jadi pengendara bisa  tau," ucapnya.

Untuk diketahui,  mobil R3 berwarna hitam tersebut merupakan korban yang kesekian kali.

Baca Juga: Partai solidaritas Indonesia gelar Bimtek, Syukri Abdullah Optimis menang di 2024

Sebelumnya beberapa kendaraan pribadi telah lebih dulu menjadi.

Hingga berita ini dilansir, para pengendara jalan dan pemilik kendaraan berupaya untuk mengangkat kendaraan yang masuk dalam kubangan tersebut.***

Tags

Terkini

Hore....Gaji ke-13 Pegawai RSUD Cibinong Sudah Turun

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:37 WIB