• Kamis, 21 November 2024

Himpunan Mahasiswa Sukamakmur dan OSIS Tingkat SLTA Kecamatan Sukamakmur Sukses Gelar Acara Campus Fair 2022

- Rabu, 12 Januari 2022 | 23:28 WIB
Panitia Campus Fair 2022  (Panitia Campus Fair 2022 )
Panitia Campus Fair 2022 (Panitia Campus Fair 2022 )

Bogor Times - Himpunan Mahasiswa Sukamakmur dan OSIS SLTA se-kecamatan Sukamkmur menggelar acara tahunan yaitu Campus Fair 2022, pada Rabu, 12 Januari 2022.

Campus Fair merupakan sebuah acara tahunan yang diadakan oleh Himpunan mahasiswa Sukamakmur (HIMASUKMA) yang sedang atau telah mengenyam bangku pendidikan di perguruan tinggi. Hal ini disampaikan Edin selaku ketua pelaksana.

"Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi SLTA se kecamatan Sukamkmur khususnya kelas XII serta beberapa siswa/i dari Kec. Cariu, Tanjungsari, Jonggol Cileungsi dan Citeureup" ujarnya pada Rabu 12 Januari 2021.

Baca Juga: Indonesia Kerap Terjadi Kebakaran Hutan dan Lahan, Ini Beberpa Penyebabnya

Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai proses dan kehidupan kampus baik dari perjuangan hingga apa yang diperoleh dalam dunia perkuliahan.

"Selain itu, untuk menumbuhkan jiwa optimis untuk terus melanjutkan pendidikan di jenjang berikutnya yaitu Perguruan Tinggi," ungkapnya dihadapan para peserta.

Dalam pelaksanaannya, sebanyak 400 siswa antusias dan memberikan respon positif dalam mengikuti acara ini, terbukti dari beberapa talk show dan FGD atau forum diskusi grup.

Baca Juga: Sang Predator Herry Wirawan Diancam Hukuman Mati, Bu Cinta Apresiasi Aparat Penegak Hukum

Dalam kegiatan Campus Fair 2022, Ketua panitia berharap dapat memberikan pengaruh positif pada siswa kelas 12 untuk terus berjuang menggapai mimpinya untuk meneruskan ke Perguruan Tinggi.

Bukan hanya sekolah yang berada di kecamatan Sukamkmur saja para panitia juga mengundang sekolah sekolah luar daripada kecamatan Sukamkmur yaitu, kecamatan Tanjung sari, jonggol, Cileungsi, Cariu, Citeureup,untuk ikut serta memeriahkan campus fair Sukamakmur.

Kegiatan ini di hadiri oleh beberapa tokoh yang memang sudah di undang, yaitu Asisten pemerintahan dan kasi Kesra Kab. Bogor, Dispora kab Bogor, Sekcam Sukamakmur, Kades Sukamulya, dan beberapa tamu undangan lainnya yang ikut serta memeriahkan kegiatan ini.

Baca Juga: Diduga Siswa SMA, Vidio Pemandu Lagu Berseragam Viral

Dalam acara ini Gus Udin selaku tim percepatan pembangunan strategis Kabupaten Bogor memberikan apresiasi kegiatan ini.

"saya sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh HIMASUKMA dan OSIS SLTA se-kecamatan Sukamkmur, yang mana kegiatan ini adalah sebagai aksi nyata upaya membuka pola pikir dan meningkatkan IPM kecamatan Sukamkmur," Pungkasnya.***

Cc/zulfikar

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Saepulloh

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Hore....Gaji ke-13 Pegawai RSUD Cibinong Sudah Turun

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:37 WIB
X