• Senin, 25 November 2024

Kades di Bogor "Sulap" Receh Jadi Logam Mulia

- Selasa, 8 September 2020 | 03:07 WIB
PhotoPictureResizer_200908_025449031_crop_1044x577
PhotoPictureResizer_200908_025449031_crop_1044x577


Bogor Times, Kabupaten Bogor- "Bukan sulap bukan sihir". Pemerintah Desa Cogreg mengadakan program "Tukar Emas dengan uang receh". Upaya tersebut untuk mendongkrak prekonomian warga dengan alat tukar bernilai kecil yang sering diabaikan.





Pada Bogor Times, Kepala Desa Cogreg Mad. Yusup Supriatna mengatakan, program menabung emas dengan uang receh tersebut baru dimulai di tahun ini, Rabu, (08/09/2020).





Menurutnya, selama ini uang receh selalu tidak terpakai di masyarakat, bahkan sekitar 70 persen keberadaan uang receh hanya tersimpan di rumah dan hanya 30 persen yang digunakan.





"Selain itu minat masyarakat untuk menabung uang receh mulai berkurang karena mereka menganggap saat ini uang receh sudah tidak laku lagi," ujar dia.





Melihat persoalan demikian, Pemerintah Desa Cogreg berinisiatif mengadakan program menabung emas dengan uang receh. Ia berharap uang receh yang semula terabaikan bisa dimanfaatkan kembali dengan adanya program tersebut. "Selain itu juga bisa memberikan solusi dan mendorong kembali semangat masyarakat supaya menabung," sambungnya.





Ia juga mengatakan penukaran uang yang berlaku saat penukaran Emas yakni mulai dari Rp100 hingga Rp1.000. Syarat penukaran emas cukup dengan uang receh sebanyak 75 Ribu.





Untuk diketahui, sampai saat ini, emas masih menjadi primadona bagi siapa saja yang ingin berinvestasi tanpa risiko berarti. Terlebih, dalam kondisi ketidakpastian ekonomi, emas menjadi ladang simpanan masa depan yang menggiurkan mengingat nilainya yang relatif stabil walau termakan zaman.


Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Saepulloh

Tags

Rekomendasi

Terkini

Hore....Gaji ke-13 Pegawai RSUD Cibinong Sudah Turun

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:37 WIB
X