• Jumat, 22 November 2024

PWI Kab.Bogor Ajak Ingat Jasa Pejuang

- Selasa, 9 Februari 2021 | 17:35 WIB
IMG-20210209-WA0010
IMG-20210209-WA0010


Bogor Times, Kabupaten- Kemerdekaan saat ini tentu tak terlepas dari jasa para pahlawan. Oleh sebab itu, dalamMemperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke-75, PWI Kabupaten Bogor menggelar ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pondok Rajeg Cibinong pada Selasa (9/2/2021). 





Pengurus dan anggota PWI Kabupaten Bogor menggelar apel di lapangan TMP Pondok Rajeg. Apel dipimpin Ketua PWI Kabupaten Bogor H Subagiyo sebagai inspektur.





Dalam sambutannya, H Subagiyo mengucapkan selamat HUT PWI ke-75 tahun dan HPN 2021 kepada seluruh insan pers di seluruh Indonesia terkhususnya rekan-rekan pers yang bertugas di wilayah Bogor raya ini, terutama pengurus PWI Kabupaten Bogor.





"Saya berterima kasih kepada kawan-kawan semua yang telah ikut andil demi mensukseskan berbagai event dalam rangka HPN dan HUT PWI di tahun 2021 ini," kata Subagiyo pada Selasa (9/2/2021).





Ia melanjutkan, untuk acara tabur bunga ke makam pahlawan yang bertempat di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg, Kelurahan Pondok Rajeg, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor bertujuan untuk menghormati dan mengenang para jasa pahlawan yang telah rela menumpah darahkan dirinya demi memperjuangkan Indonesia merdeka di era penjajahan kala itu.





"Untuk itu, kita dari insan pers sebagai pejuang pena yang bertugas sebagai sosial kontrol melakukan tabur bunga di makam para pahlawan khususnya yang berada di wilayah Bumi Tegar Beriman ini," tuturnya.





Prosesi tabur bunga diikuti Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kadiskominfo) Kabupaten Bogor, yang mewakili Bupati Bogor, Irwan Purnawan beserta jajaran Diskominfo. Irwan mengapresiasi kegiatan ziarah dan tabur yang dilaksanakan dalam rangka hari pers nasional dan HUT PWI ke-75.


Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Saepulloh

Tags

Rekomendasi

Terkini

Hore....Gaji ke-13 Pegawai RSUD Cibinong Sudah Turun

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:37 WIB
X