• Jumat, 22 November 2024

TNI dan Kartar Grebek Toko Obat Kelas Dunia Ilegal

- Sabtu, 5 Juni 2021 | 23:04 WIB
IMG-20210605-WA0082
IMG-20210605-WA0082


PARUNG, Bogor Times- Personel Pemuda Karang Taruna (Kartar) Desa Cogreg & TNI menggrebek Toko obat terlarang . Toko penjual obat tanpa resep dokter yang dipakai seluruh dunia untuk kebutuhan medis ini langsung di segel.





"Toko ini sudah meresahkan warga. Menjual Tramadol secara bebas. Karena itu kami minta bantuan TNI untuk menindak tegas dan cepat," kata Humas Kartar, Saepul Bahri pada Sabtu (5/6/2021).





Tanpa perlawan, penjaga toko berinisial UC tak berdaya saat disatroni petugas. Tempat itupun langsung disegel.





"Jika masih berani beroprasi maka kami tidak bertanggungjawab jika masyarakat bertindak," tegasnya.





Senada, Kepala Dusun 2, Desa Cogreg, Mukhlis mengaku telah mendapat banyak aduan dari masyarakat. Karena itu kartar dengan Pokdar dan TNI beraksi cepat.





"Setelah ini kami serahkan pada kepolisian untuk mengusut tuntas sumber obat-obatan ini berasal," ucapnya.






Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Saepulloh

Tags

Rekomendasi

Terkini

Hore....Gaji ke-13 Pegawai RSUD Cibinong Sudah Turun

Minggu, 6 Oktober 2024 | 08:37 WIB
X