Bogor Times- Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang ketiga adalah untuk membantu mengontrol gula darah dalam tubuh. Buah kelapa rendah karbohidrat dan tinggi serat dan lemak, sehingga dapat membantu menstabilkan gula darah Anda.
Satu penelitian pada hewan (tikus) oleh Department of Biochemistry, University of Kerala India menemukan bahwa buah kelapa memiliki efek antidiabetes, yang mungkin disebabkan karena kandungan argininnya. Arginin adalah asam amino yang penting untuk fungsi sel-sel pankreas, yang melepaskan hormon insulin untuk mengatur kadar gula darah Anda.
Baca Juga: Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan Badan
Kandungan serat yang tinggi dari daging buah kelapa juga dapat membantu memperlambat pencernaan dan meningkatkan resistensi insulin, yang dapat membantu mengatur kadar gula darah dalam tubuh.****