• Kamis, 21 November 2024

Direksi RSUD Kota Bogor: Jangan Main-main dengan Keluhan Masyarakat!

- Sabtu, 14 Oktober 2023 | 18:19 WIB
Foto RSUD Kota Bogor  (Febri Daniel Manalu)
Foto RSUD Kota Bogor (Febri Daniel Manalu)

Bogor Times - RSUD Kota Bogor kembali menjadi pusat perhatian di dunia maya. Menurut laporan yang diposting BogorDaily pada Selasa, 10 Oktober 2023, pelayanan di RSUD Kota Bogor dinilai jelek oleh seseorang yang diduga pasien rumah sakit.

Tidak dijelaskan dalam postingan itu kapan pasien tersebut datang ke RSUD Kota Bogor. BogorDaily juga sudah meneruskan keluhan ini ke akun Wali Kota Bogor, Bima Arya. Sebelumnya, pihak rumah sakit juga diisukan diduga menyandera pasien tidak mampu.

Wali Kota Bogor, Bima Arya, baru berani menghukum Kepala Sekolah SDN Cibereum 1, Novi Yeni,lantaran melakukan kesalahan diduga melakukan tindak pidana pungutan liar. Bima Arya pun langsung mencopot kepala sekolah tersebut.

RSUD Kota Bogor menerima berbagai testimoni dari masyarakat terkait pelayanannya. Ada yang merasa puas, ada pula yang kecewa.

Testimoni positif:
@tieavatrezya: "Semoga kedepannya petugas kesehatan di RSUD Kota Bogor lebih ramah dan lebih baik lagi... Sukses untuk RSUD Kota Bogor ????????

@dini.gemini89: "Kemarin suami saya rawat inap, alhamdulillah pelayanannya sangat baik, perawatnya juga ramah walaupun saya sering bolak-balik manggil susternya tapi dilayani dengan baik, apa lagi kamar jasmin 2, pelayannya asli sangat perhatian, berasa seperti keluarga, humoris sehingga saya tidak stress di rumah sakit..."
@ridwansyah_c: "Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaklah ia berkata yang baik atau diam" (HR. Bukhari).

Kesaksian negatif:
@syahdaniskala: "???????????????? wow, gaji buta..."
@bungyo21_: "@rsud_kotabogor Mantak sing baraleg pelayanannya teh, lain kadon jarudes, dirapel mereun gaji jadi diurusin, gaya weh sok iya wkwk"
@nanah_hasan: "@rsud_kotabogor semua petugas kesehatan disana judes.

Sya pnh muntah2 tp lama penanganannya, sampe bdn udh lemas gak ditangani mana judes2 orang tempat saya disana umum tp gak bener pelayanannya, langsung pindah ke rs. Marzuki mahdi lgsng gercep nakes nya ramah2, dan saya kapok k rsud lg.

mending ke rumah sakit lain yg masih ada petugas kesehatan yg baik"
@mdede_m: "@rsud_kotabogor pasti banyak yg seperti itu, jangan munafik, gak tau apa-apa min. Sudah jadi rahasia umum di masyarakat."
Kesaksian tentang dugaan pelayanan yang tidak adil:

@yudiandri_mihardja: "@rsud_kotabogor agak aneh, temen saya pernah ada saudaranya masuk igd rumah sakit, katanya bangsal igd penuh, dikasih kursi roda...setelah telfon kenalannya, anggota DPRD kota bogor langsung dikasih tempat tidur...pinter juga bangsal ditutup gorden biar keliatan ada sesuatu di dalam.

@teamsgocrew: "@rsud_kotabogor min mungkin ini salah satu orangnya ???? @giriis"
RSUD Kota Bogor diharapkan dapat menindaklanjuti semua testimoni yang diterimanya, baik yang positif maupun negatif, demi memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Menanggapi hal ini,Direktur Utama RSUD Kota Bogor, dr. Ilham Chaidir , menanggapi keluhan yang disampaikan oleh seorang warganet di media sosial. Dalam postingannya, warganet tersebut mengeluhkan jeleknya pelayanan RSUD Kota Bogor.

Dalam surat elektroniknya, dr. Ilham mengatakan bahwa RSUD Kota Bogor telah melakukan penelusuran dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait keluhan tersebut. Namun, pihaknya belum menemukan informasi yang cukup untuk menindaklanjuti keluhan itu.

"Berdasarkan hasil penelusuran dan koordinasi dengan perawat, MOD, dokter jaga dan satpam, tidak ditemukan informasi terkait keluhan pasien tersebut,"kata dr Ilham Chaidir dalam keterangan tertulisnya, Selasa (10/10).

Dia menjelaskan bahwa pengunggah keluhan di media sosial menggunakan akun anonim dan tidak melampirkan informasi seperti waktu kejadian, identitas pasien, serta nama perawat dan dokter yang dikeluhkan oleh pelapor.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Febri Daniel Manalu

Tags

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X