• Kamis, 21 November 2024

Asyik! Buat Sertifikasi lebih Minimalisasi Sengketa Tanah

- Kamis, 25 Januari 2024 | 06:00 WIB
Penyerahan Simbolis Sertifikat. (Hid/Bogor Times)
Penyerahan Simbolis Sertifikat. (Hid/Bogor Times)

Bogor Times-Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Raja Juli Antoni menyerahkan 500 sertifikat tanah di Pekanbaru, Riau. Sertifikat yang diserahkan tersebar di berbagai kelurahan di Pekanbaru.

Raja Antoni mengatakan, pentingnya memiliki sertifikat tanah, sebab sertifikat menjadi tanda bukti kepemilikan yang sah atas suatu bidang tanah, sehingga dapat meminimalisasi terjadi sengketa tanah.

“Maka dari itu sertifikat ini sangatlah penting untuk tanah Bapak/Ibu. Karena menjadi bukti kepemilikan sehingga nanti tidak bisa orang lain mengakui tanah Bapak/Ibu,” kata Raja Antoni. di lokasi, Rabu, 24 januari 2024.

Baca Juga: Kontroversi Perpanjangan Jabatan Direksi Perumda Pasar Pakuan Jaya

Selain itu, Raja Antoni juga menjelaskan sertifikasi tanah meningkat pesat dibanding dengan pemerintahan sebelumnya. Menurutnya, pada Era Jokowi, sertifikasi tanah menjadi 7 juta sertifikat pertahun padahal sebelumnya hanya 500 ribu sertifikat pertahun.
“Peningkatan sertifikasi tersebut karena program Presiden Jokowi yang bernama Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL),” sambung politikus Partai Solidaritas Indonesia ini.

Raja Antoni menambahkan, sertifikat yang diterima juga dapat digunakan untuk agunan ke bank. Sehingga apabila di antara para penerima sertifikat tersebut ada yang berkeinginan untuk membuka usaha bisa dijadikan sebagai modal.

"Kalau mau diagunkan, boleh, tapi tolong datang ke bank yang resmi, supaya tidak terjadi masalah di kemudian hari," imbuh Raja Antoni.

Baca Juga: Dua Rahmat bagi Orang Iman dan Takwa Berdasar Tafsir Surat Al Hadid

Raja Antoni kemudian meminta supaya para penerima sertifikat tersebut dapat menjaga sertifikatnya dengan baik seperti melakukan fotocopy supaya sertipikatnya dimiliki beberapa rangkap.

"Jadi mohon dijaga betul sertifikatnya, tolong difotocopy. Sehingga apabila hilang, bisa diganti baru oleh Kantor Pertanahan Pekanbaru," pungkas Raja Antoni.****

Cc.Wahid

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Usman Azis

Tags

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X