• Kamis, 21 November 2024

Plt Bupati Serahkan Laporan Keuangan Pemkab Bogor ke BPK, Ada Apa?

- Sabtu, 1 April 2023 | 12:29 WIB
Potret Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan (Sumber foto /bogor times)
Potret Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan (Sumber foto /bogor times)

Bogor Times– Pelaksana tugas (Plt). Bupati Bogor, Iwan Setiawan menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor Tahun Anggaran 2022 ke Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Barat.

Penyerahan langsung dilakukan oleh Iwan Setiawan didampingi Inspektur Kabupaten Bogor, Ade Jaya Munadi, dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Teuku Mulya, di Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat, Jalan Moh. Toha, No.164, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Jumat, 31 Maret 2023.

Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengungkapkan rasa syukurnya karena pihaknya menyerahkan Laporan Keuangan Pemkab Bogor Tahun Anggaran 2022 ke BPK RI Perwakilan Jawa Barat.

Baca Juga: Sebanyak 6 Kontrakan Hangus Terbakar, Polsek Ciawi Polres Bogor Polda Jabar Lalukan Pemadaman di Lokasi Kejadi

“Alhamdulillah, Saya menyampaikan terima kasih kepada tim pemeriksa dari BPK yang telah melaksanakan pemeriksaan dan memberikan masukan-masukan yang sangat bermanfaat bagi penyelesaian laporan keuangan Pemkab Bogor”, ungkapnya.

Iwan Setiawan menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk terus menyajikan laporan keuangan yang transparan dan akuntabel sesuai aturan.

 

Kami juga terus berupaya agar kualitas laporan yang kami sajikan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya”, pungkasnya.**

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Rajab Ahirullah

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X