• Kamis, 21 November 2024

Bogor Flora Festival 2023 'Pride of Buitenzorg' Sukses Memperkuat Posisi Bogor sebagai Sentra Tanaman Hias

Febri Daniel Manalu
- Jumat, 4 Agustus 2023 | 19:57 WIB
Wakil walikota Bogor Dedie A Rachim (Febri Daniel Manalu)
Wakil walikota Bogor Dedie A Rachim (Febri Daniel Manalu)

Bogor Times-Bogor Flora Festival 2023 'Pride of Buitenzorg' telah kembali digelar oleh Asosiasi Tanaman Hias Bogor Raya bekerjasama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor di Lantai 1 Boxies 123. Pembukaan festival ini dilakukan oleh Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama Direktur Buah dan Florikultura (Buflo) Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian RI, Liferdi Lukman dengan menggunting pita.

Bogor Flora Festival ini menjadi momentum bagi para petani, pelaku usaha, hobiis, pakar, dan kolektor tanaman hias untuk berkumpul dan berinteraksi. Kementerian Pertanian sangat mengapresiasi kegiatan ini yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun. Bogor memiliki potensi besar dalam pengembangan dan pasar tanaman hias, karena memiliki sumber daya manusia yang sangat luar biasa, seperti akademisi, pakar, dan petani yang berpengalaman.

Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyatakan keinginan Kota Bogor untuk menjadi pusat tanaman hias di Indonesia. Melalui kegiatan ini dan berbagai acara terkait, Bogor terus mendorong dirinya sebagai sentra tanaman hias Indonesia. Kehadiran perguruan tinggi bidang pertanian dan ahli peneliti di Bogor serta akses pasar yang dekat dengan ibu kota menjadi keuntungan yang mendukung tujuan tersebut.

Baca Juga: Ultah ke-48, Indocement Geber Target Jadi Perusahaan Hijau di Indonesia

Baca Juga: Anggota DPRD Kepulauan Riau Mendorong Penanganan Krisis Air Bersih di Batam

Baca Juga: Ketua MPR RI Tekankan Pentingnya Penjelasan Detail terkait Kenaikan Harga BBM

"Tahun lalu kita juga membuat pasar tanaman hias terbesar di Indonesia di BNR, kemudian event-event diskusi, seminar pameran, bazar dan sebagainya, itu sebagai penunjang. Ditambah lagi perguruan tinggi bidang pertanian adanya di Bogor. Kemudian ahli peneliti akademisi pelaku usahanya ada di Bogor dan akses pasar ke ibu kota pun lebih dekat, jadi artinya kalau Bogor berhasil mengembangkan kegiatan seperti ini, potensi itu semakin terbuka dan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat," katanya Pada Jumat 4 Agustus 2023.

Dedie menambahkan, ketika identitas Bogor sebagai sentra tanaman hias semakin kuat, maka korelasinya adalah pada peningkatan jumlah pendapatan, peningkatan perekonomian, memunculkan pengusaha baru, mengurangi tingkat pengangguran dan sebagainya.

"Karena profesi masyarakat itu banyak, tidak hanya yang bekerja di kantor, PNS,  tapi ada juga di sektor lain, diantaranya pertanian. Makanya dengan kegiatan ini bisa meningkatkan sisi pertanian yang juga dampaknya dirasakan oleh masyarakat," katanya.

Djojohadi Haristiono Eko Putro, Ketua Pelaksana Bogor Flora Festival 2023, menjelaskan bahwa tema festival ini adalah Anthurium atau kuping gajah, karena tanaman Anthurium menjadi komoditas andalan ekspor para petani dan tanaman hias di wilayah Bogor Raya dan sekitarnya. Kegiatan ini juga mencakup kompetisi tanaman Anthurium karya anak bangsa.

Pameran Bogor Flora Festival 2023 melibatkan 35 stand flora dan lima tenda kuliner UMKM. Ribuan tanaman dengan berbagai jenis dipamerkan, termasuk tanaman asal Bali. Dalam kegiatan ini juga diadakan lelang tanaman hias dengan harga yang tinggi.

Festival ini diharapkan dapat meningkatkan sisi pertanian, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat di Bogor. Selain itu, kegiatan ini menjadi wadah untuk memperkuat identitas Bogor sebagai sentra tanaman hias Indonesia dan menghadirkan pengusaha baru serta mengurangi tingkat pengangguran.

Dengan antusiasme dari para pelaku industri tanaman hias dan dukungan pemerintah daerah, Bogor Flora Festival 2023 berharap dapat menjadi langkah menuju kemajuan dan kejayaan Florikultura Indonesia.

Ketua Pelaksana Bogor Flora Festival 2023, Djojohadi Haristiono Eko Putro menyampaikan, tema kegiatan ini adalah Anthurium atau kuping gajah.

Nantinya pada 6 Agustus 2023 akan dilaksanakan kompetisi tanaman Anthurium karya anak bangsa.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Febri Daniel Manalu

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X