nasional

Organisasi Pemuda Kartar Desa Cogreg Rekrut Pemuda Majelis Perangi Narkoba

Selasa, 22 Maret 2022 | 11:21 WIB
Ketua DPC Aman RI, Yandi menyerahkan atribut kaos pada Pengurus Majelis. (Bogor Times)

Bogor Times- Kader merupakan instrumen penting dalam organisasi itulah alasan karang taruna desa cogreg terus melakukan kaderisasi untuk memperbanyak kuantitas dan memperkuat kualitas para kadernya.


Banyaknya Majelis Taklim di desa cogreg menjadi salah satu resources yang tak terpisahkan dari gerakan kepemudaan. Itulah alasan karang taruna menggandeng majelis untuk berperan aktif dalam Memajukan organisasi karang taruna.

"Kami diamanatkan ketua untuk mengaja para pemuda majelis aktif dalam perogram kegiatan kartar Desa Cogreg," kata Pengutur Kartar Desa Cogreg, Soni usai acara Tawaqufan Majelis Riyadhul Ilmi, Silaturrahmi Majelis pada Minggu 20 Maret 2022.

Baca Juga: Kurang Kasih Sayang, Seorang Ibu Nekat Habisi Nyawa Anaknya

Ia menerangkan, para pemuda majelis yang tergabung dalam Silaturrahmi majelis mencapai 9 majelis yang ada di Wilayah Desa Cogreg dan satu diantaranya berada di Kecamatan Gunungsindur.

"Meskipun titik lokasi pengajian berbeda namun untuk urusan kegiatan sosial kami bersatu," kata Soni yang juga sebagai ketua kegiatan acara Tawaqufan.

Dalam acara Tawaqufan Majelis Riyadhul Ilmi tersebut juga dilakukan penyerahan simbolis seragam kartar.

Baca Juga: Kampanyekan Tiga Periode, Relawan Jokowi Sebut Nama Luhut Pandjaitan

Bantuan seragam tersebut diperoleh dari pemerintah desa. Sebagai bentuk dukungan pemerintah pada pemuda Karang Taruna Desa Cogreg.

"Alhamdulillah, kegiatan majelis selalu didukung oleh pemerintah desa. Dukungan materil hingga moril," ucapnya.

Selain bergabung dengan Karang taruna, para pemuda majelis juga berkomitmen untuk memangkas generasi terpapar Narkoba dengan aktif dalam organisasi Aliansi Masyarakat Anti Markoba Republik Indonesia.

Baca Juga: Ada Penimbun Sembako, Segera Laporkan Polisi, Ancaman Denda 50 Juta Ancam Penimbun
"Pemuda majelis dibekali ilmu agama. Karena itu penting untuk didistribusikan sebagai anggota kartar dan dalam gerakan anti narkoba sebagai bentuk pengabdian di masyarakat," kata Ketua DPC Aman RI Parung,  Yandi.

Dalam acara itu turut hadir Kanit Intel Polres Bogor, Organisasi Aliansi Masyarakat Anti Narkoba Republik Indonesia (AMAN RI) dan pemerintah desa Cogreg.***

 

Tags

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB