nasional

Inilah Kelemahan Aplikasi MyPertamina Menurut Ahli

Jumat, 1 Juli 2022 | 11:20 WIB

Bogor Times-Meskipun tampak sempurna,  aplikasi MyPertamina ternyata masih menyimpan banyak kekurangan. Salah satunya adalah aplikasi MyPertamina hanya dapat menautkan satu aplikasi pembayaran online saja, sehingga dinilai merepotkan karena harus mengunduh dua aplikasi.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antaranews.com, pengamat keamanan siber dan teknologi informasi, Alfons Tanujaya menyarankan agar pemerintah segera memiliki kebijakan terpusat yang menaungi aplikasi digital.

Tujuan lainnya adalah instansi pemerintah nantinya hanya menggunakan satu aplikasi terpusat tanpa menciptakan aplikasi baru, sehingga penggunaannya pun lebih efisien.

Baca Juga: Hari ini, Gaji 13 ASN Cair

Baca Juga: 600 Ribu Jamaah Haji, Hanya 6 Jamaah Yang Diterima, SImak Kisah di Bawah ini

Baca Juga: Ibadah Haji dan Umroh Apakah Sama? Simak Perbedaan Kedua Ibadah ini

 

Lebih lanjut ia menerangkan bahwa peluncuran aplikasi baru hanya akan membingungkan masyarakat karena harus mensosialisasikannya dari awal.

“Bagaimana ada efisiensi, jadi jangan setiap instansi ingin melakukan suatu aktivasi lalu bikin aplikasi baru, karena aplikasi biayanya tinggi,” ujar Alfons Tanujaya Rabu, 29 Juni 2022.

Alfons Tanujaya menambahkan bahwa dengan menggunakan aplikasi yang sudah ada, maka PT Pertamina cukup menambahkan database yang diperlukan saja, seperti nomor kendaraan.

Baca Juga: MYPertamina Tidak Berlaku Bagi Kendaraan Roda Dua

Baca Juga: MYPertamina Tidak Berlaku Bagi Kendaraan Roda Dua

Baca Juga: Simak Panduan Sholat Idhul Adha Persi Kemenag

Berdasarkan hasil ulasan di Google Play Store, aplikasi MyPertamina ini banyak mendapatkan bintang 1 dan komentar negatif dari warganet.

Lebih dari itu, lantaran aplikasi tersebut dinilai kurang responsif, mulai dari masalah pendaftaran hingga rumitnya pembayaran.

Halaman:

Tags

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB