nasional

Pasangan Gay Sumbangsih terbesar HIV

Kamis, 1 September 2022 | 18:53 WIB
Kasus HIV/AIDS tengah menjadi sorotan di masyarakat lantaran adanya peningkatan kasus yang terjadi di beberapa daerah. (Ilustrasi foto/ Fixabay)

Bogor Times-Kasus HIV/AIDS tengah menjadi sorotan di masyarakat lantaran adanya peningkatan kasus yang terjadi di beberapa daerah.

Salah satunya, Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mencatat terdapat ratusan warganya positif terinfeksi penyakit yang menurunkan kekebalan tubuh tersebut.
Kepala Seksi Pengendalian Penyakit Menular (P2M) Dinas Kesehatan Sumsel Muyono mengatakan ratusan kasus positif HIV di daerahnya mayoritas diidap warga usia produktif 20-39 tahun.

Menurut catatan, ratusan kasus tersebut tersebar di beberapa daerah Sumsel dalam kurun waktu Januari – Juni 2022.

Baca Juga: Diancam Demo Mahasiswa, Pertalite Batal Naik

“Per Juni tahun ini sudah ada sebanyak 210 HIV dan sebanyak 112 yang terkonfirmasi positif penyakit AIDS,” kata Muyono, di Palembang, Kamis.
Muyono membeberkan bahwa pasangan gay ataupun biseksual menjadi penyumbang terbanyak kasus positif HIV dan AIDS di Sumatera Selatan.
Buktinya, dari ratusan kasus tersebut, Dinas Kesehatan Sumsel mencatat sebanyak 149 kasus HIV/AIDS adalah gay.
“Jumlah itu lebih banyak ketimbang di periode yang sama tahun 2021, di mana 131 adalah sesuka sesama jenis,” ujarnya.

Adapun dari total ratusan kasus terkonfirmasi positif HIV/AIDS, menurut Muyoto tersebar di 13 kabupaten dan kota di Provinsi Sumsel.
Berdasarkan data yang dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Kota Palembang menjadi penyumbang terbanyak dengan 112 kasus HIV, di susul Kabupaten Banyuasin sebanyak 19 kasus, kemudian 17 kasus di Ogan Komering Ilir, 15 kasus di Muara Enim, 11 kasus di Ogan Komering Ulu Timur.

Baca Juga: Diancam Demo Mahasiswa, Pertalite Batal Naik

Selanjutnya, ada 10 kasus di Kabupaten Musi Banyuasin, tujuh kasus di Kota Prabumulih, lima kasus di Kabupaten Ogan Ilir, empat kasus di Ogan Komering Ulu.

Lalu, ada Kota Pagaralam dengan jumlah 3 kasus, Kabupaten Lahat dua kasus, serta Kota Lubuk Linggau dan Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan masing-masing sebanyak satu kasus.
Dengan maraknya kasus HIV/AIDS di wilayahnya, Muyoto mengimbau masyarakat agar menghindari perilaku seks bebas atau yang menyimpang, khususnya sesama jenis demi terhindar dari penyakit menular berbahaya tersebut.

“Pencegahan juga kami lakukan degan cara di antaranya seperti pemberian vaksin HPV (Human Papillomavirus) menguatkan sistem kekebalan tubuh,” ucapnya.***

Tags

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB