nasional

Asyik! Pelayan Publik Juga Dapat Kenaikan Tunjangan

Rabu, 3 Maret 2021 | 04:14 WIB
PhotoPictureResizer_200405_011421146_crop_800x445


Cibinong, Bogor Times-Tidak hanya ketua RT/RW dan Linmas. Pemerintah Kabupaten Bogor memberikan tunjangan dan insentif bagi pelayan publik yang berada di garis terdepan melayani masyafakat.





Setelah menaikkan tunjangan RT/RW, Pemkab Bogor berencana akan menaikan insentif bagi satuan linmas (perlindungan masyarakat).
Bahkan Pemkab Bogor juga akan memberikan insentif bagi amil dan guru PAUD sebesar 200 ribu perbulan dan insentif guru madrasah sebesar 250 ribu perbulan.





"Tahun ini juga insyaAllah, Pemerintah Kabupaten Bogor berencana akan menaikan insentif linmas, dari 200.000 menjadi 300.000 per bulan. Jadi linmas dapat 3,6 juta dalam setahun," kata Bupati Bogor Ade Yasin di Cibinong, Selasa (2/3/2021).





Ade Yasin menuturkan, nominal insentif tentunya tak seberapa dibandingkan dengan pengabdian dan tugas mulia melayani masyarakat.






"Khusus RT/RW dan Linmas, jika terjadi masalah di lingkungan, mereka inilah yang paling depan mengatasinya," ujarnya.






"Semoga dengan diberikannya bentuk perhatian dari kami, ini dapat memotivasi untuk lebih giat dalam pengabdian kepada masyarakat dan semangat memajukan wilayahnya masing-masing," imbuhnya.






Ade Yasin menerangkan bahwa pemberian insentif bagi RT/RW dan Linmas di Kabupaten Bogor merupakan bentuk apresiasi karena mereka berada di garda terdepan dalam penanganan Covid-19.
RT/RW dan Linmas yang paling mengetahui kebutuhan masyarakatnya.


Halaman:

Tags

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB