nasional

Enggan Tunggu Dana Pemerintah, Warga Swadaya Bangun Jembatan

Senin, 21 Juni 2021 | 11:36 WIB
IMG_1624249604995


PAMIJAHAN, Bogor Times - Ratusan warga Desa Gunung Bunder II bergotong - royong membangun Jembatan Rawayan di Kampung Pasir Kaung RT 04/06, Desa Gunung Bunder II, Kecamatan Pamijahan dibangun secara gotongroyong. 





Kepala Desa Gunung Bunder II Andri Ibrahim mengungkapkan. Kegiatan gotong royong telah menjadi budaya masyarakat Pamijahan. Karenanya, budaya tersebut dapat dimanfaatkan untuk percepatan pembangunan.





"Kami budayakan gotong royong di tengah masyarakat untuk percepatan pembangunan di desa," ungkapnya usai mengikuti gotong-royong warga pada Minggu (20/6) pagi.





Menurutnya kemajuan desa tidak hanya ditentukan dari banyaknya anggaran. Tetapi juga kesadaran masyarakat untuk turut serta dalam pembangunan.





“ Kami tidak boleh terus mengandalkan anggaran pemerintah, baik itu APBD, Banprov dan lainnya. Terpenting adalah kesadaran masyarakat untuk maju,” ujarnya.





Kata Andri, di masa pandemi covid-19 ini pihaknya tidak bisa menggunakan seluruh anggaran Dana Desa (DD) untuk pembangunan infrastruktur. Lantaran sebagian besar dialokasikan untuk penanganan Covid-19 dan Bantuan Langsung Tunai (BLT).





Meskipun Pemerintah Kabupaten Bogor telah gulirkan Program Satu Miliar Satu Desa (Samisade). Namun bantuan itu belum cukup untuk melaksanakan pembangunan secara merata, khususnya di Desa Gunung Bunder II.


Halaman:

Tags

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB