Bogor Times,Kota Bogor- Agenda berbagi kebahagiaan di masa pandemi terus dilakukan oleh DPD PSI Kota Bogor.
Partai yang diketuai oleh Sugeng Teguh Santoso ini tak henti-hentinya membagikan makanan kepada masyarakat yang tak mampu,di Kota Bogor.
Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris DPD PSI Kota Bogor Frieda Silvi Gustia.
Minimnya Perhatian Pemerintah Kota Bogor kepada masyarakat miskin membuat PSI miris dan bergerak untuk membantu.
"Masih banyak masyarakat di Kota Bogor yang belum mendapatkan bantuan.Kenapa Pemerintah Kota Bogor tidak bergerak.Kenapa Walikota Bogor Bima Arya tidak turun untuk meninjau,peduli dikit dong Anda,"kritik Frieda Silvi Gustia kepada walikota pada Selasa 7 September 2021.
Dia pun berjanji akan melakukan pendataan.
Selanjutnya data-data itu kata perempuan yang akrab dipanggil Tia ini akan diberikan kepada Dinas Sosial Kota Bogor untuk didata.
Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 18-31 Agustus ini digelar di enam kecamatan yang ada di Kota Bogor.
Baca Juga: Anggota DPRD Kota Bogor Alihkan Anggaran Program Kerjanya Sebesar Rp 13 Miliar Untuk Hal Ini
Pelaksanaan pertama dilakukan di Kelurahan Sukaresmi RT3/5 Kecamatan Tanah Sareal,Kelurahan Sindangbarang RT01/RW07 Kecamatan Bogor Barat.
Kelurahan Kedungwaringin RT03/RW12 Kecamatan Tanah Sareal,Kelurahan Cibadak RT04/RW11
Kecamatan Tanah Sareal,Kelurahan Bantarjati RT04/RW16
Kecamatan Bogor Utara.
Baca Juga: Mantan Panglima TNI meledakkan ICW Ke Polisi
Kemudian dilaksanakan di Kelurahan Pasar Babakan RT04/RW07
Kecamatan Bogor Tengah,dan Kelurahan Mekarwangi RT04/RW11 Kecamatan Tanah Sareal.
Baca Juga: Petisi Ajakan Boikot Artis Saipul Jamil Dari Televisi Ramai Ditandatangani
"Makanan yang diberikan kepada masyarakat itu dimasak oleh para pelaku UMKM Sis Neneng,UMKM dapur Aryatie,UMKM Retno Jawatimuran,UMKM bro Irman,UMKM dapoer 19,"sambung dia.