• Minggu, 24 November 2024

Hasil OTT Walikota Bekasi Rahmat Effendi Kini di Gedung Merah Putih KPK

- Kamis, 6 Januari 2022 | 01:00 WIB
Rahmat Effendi kena OTT. (Instagram/@rahmateffendi)
Rahmat Effendi kena OTT. (Instagram/@rahmateffendi)

Bogor Times- "Selihai-lihai Tupay melompat akan tertangkap jua". Pribahasa itu menggambarkan kondisi  Walikota Bekasi Rahmat Effendi. Orang nomor satu ini tertangkap operasi tangkap tangan atau OTT, hingga digiring ke Gedung Merah Putih KPK.

Walikota Bekasi Rahmat Effendi tiba di Gedung KPK usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) terkait kasus dugaan maling uang rakyat (korupsi) pada Rabu, 5 Januari 2022.

Pantauan Pikiran-Rakyat.com dilokasi, Bang Pepen sapaan akrabnya tiba di Gedung Merah Putih KPK sekira pukul 22.58 WIB.

Dia dibawa dengan pengawalan ketat petugas lembaga antirasuah tersebut.

Politisi Partai Golkar itu tiba mengenakan setelan kaus lengan panjang berwarna hijau dibalut rompi biru dan celana panjang biru.


Tak ada sepatah kata yang terucap dari Bang Pepen ketika tiba di halaman Gedung KPK. Dia hanya diam membisu sembari berjalan masuk menuju ruang pemeriksaan.

Sebelumnya Ketua KPK Firli Bahuri membenarkan bahwa operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan di Bekasi adalah Walikota Bekasi Rahmat Effendi.

Selain Bang Pepen KPK juga mengamankan pengusaha dalam operasi tersebut.

Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) tehadap sejumlah pihak di Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu, 5 Januari 2022.

Dalam operasi ini sejumlah pihak diamankan lembaga antirasuah terkait kasus dugaan maling uang rakyat atau korupsi.

"Benar, informasi yang kami peroleh, tim KPK berhasil mengamankan beberapa pihak dalam kegiatan tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di wilayah Kota Bekasi, Jawa Barat," ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri, Rabu, 5 Januari 2022.

Ali belum mau menyebut siapa saja pihak yang diamankan tersebut. Namun mereka kini telah dibawa ke Gedung KPK.

Beredar kabar bila Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi merupakan salah satu yang dibawa oleh KPK dalam operasi kali ini.

"Saat ini pihak yang diamankan dibawa ke Gedung Merah Putih KPK untuk dilakukan permintaan keterangan," ujarnya.

"KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan sikap dari hasil pemeriksaan yang masih berlangsung saat ini," katanya menambahkan.

Ali pun berjanji akan menyampaikan perkembangan OTT tersebut jika sudah dilakukan pemeriksaan.
"Perkembangannya akan kami sampaikan lebih lanjut," ucapnya.***

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Usman Azis

Tags

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X