Bogor Times- Bencana tanah longsor dilaporkan terjadi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Kejadian tanah longsor di Kabupaten Sumedang tersebut dikabarkan terjadi di Blok Leuweungkadu, Desa Ciherang, pada hari ini, Sabtu 15 Januari 2022.
Berdasarkan informasi, musibah tanah longsor di Kabupaten Sumedang tersebut terjadi pada pukul 16.00 WIB. Dalam video yang diunggah @beritakotabandung, tampak detik-detik kejadian tanah longsor, menimbun pohon serta beberapa bangunan kecil.
Baca Juga: Perkembangan Ekonomi Kreatif Di Indonesia
Baca Juga: Susah-Susah Ditutupi, Ayah Lesti Kejora Tak Sengaja Ungkap Rahasia Baby L, Apa Itu? Bahkan terdengar jelas dalam rekaman saat terjadi longsor di wilayah tersebut, seorang wanita histeris sembari bertakbir.
“Allahu Akbar, Allahu Akbar. Aduh Gusti, itu Abah gitu neng sepertinya ada di sana,” kata seorang warga, Pikiran-Rakyat.com telah diberi izin pengunggah untuk memberitakannya.
Tanah berwarna coklat cerah tampak dalam rekaman menggulung dan menimbun lokasi tersebut, melaju dengan deras, mengakibatkan pohon yang tinggi menjulang tumbang.
Baca Juga: Kampung Adat Kasepuhan Ciptagelar Serat Nuansa Pasundan
Sementara itu, dalam video yang lain, salah seorang warga menuturkan bahwa longsor di wilayah tersebut lebih parah hingga hampir mencapai rumah warga.
Bahkan terdengar dalam rekaman bahwa, ada longsor susulan yang terjadi di wilayah tersebut.
“Wah ini mah semakin parah. Sepertinya sampai ke sini, sampai sepertinya ini ke rumah,” tutur seorang warga.
Baca Juga: Longsor di Sumedang, Warga Berteriak Takbir Sambil Berhampur Keluar
“Itu di atas ada lagi tuh, longsor,” kata salah seorang warga yang terdengar jelas suaranya.
Dalam video yang tersebar, tampak dinding lokasi yang tinggi menjulang tersebut tertimbun tanah.
Sawah hingga kebun tampak tergerus oleh longsoran tanah dalam peristiwa di Kabupaten Sumedang tersebut. Kendati demikian, belum ada laporan mengenai korban jiwa atau jumlah kerugian yang diakibatkan peristiwa tersebut.***
Artikel Terkait
Sandiaga Uno Dorong Milenial Untuk Ambil Peluang Lewat Metaverse
Tingkatkan Sinergitas Pergerakan, KOPRI Komisariat PMII UNUSIA Gelar Sekolah Islam Gender III
BPBD Mencatat Gempa Hancurkan 1.100 rumah
Survei Kepuasan Kepemimpinan Jokowi Maruf Amin Capai Angka 90 Persen
Inilah Sederet Artis Yang Terseret Kasus Penggunaan Narkoba
Zamat Profesi ASN tahun 2021 Tembus Rp 57 miliar.
Longsor di Sumedang, Warga Berteriak Takbir Sambil Berhampur Keluar
Pemprov Jabar Gelar Operasi Pasar Murah di 27 Kota dan Kabupaten
Kampung Adat Kasepuhan Ciptagelar Serat Nuansa Pasundan
Perkembangan Ekonomi Kreatif di Indonesia