Bogor Times,Kotim-Seluruh anggota Satuan Tugas TMMD Reguler ke-109 berupaya memberikan sumbangsih apa saja kemampuan yang mereka miliki untuk membantu masyarakat di lokasi kegiatan TMMD di Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah.
Ada yang mengajarkan peraturan baris berbaris kepada pelajar, ada yang membantu kesibukan warga yang menjadi keluarga asuh mereka, ada pula yang mengajar anak-anak mengaji.
Seperti terlihat di rumah Nurjanah, salah satu warga Desa Bapinang Hilir. Anggota Satgas TMMD dengan bersemangat mengajar anak-anak di desa itu mengaji.
Kegiatan ini disambut gembira anak-anak tersebut. Selain memang ingin menimba ilmu agama dengan belajar mengaji, mungkin ini menjadi pengalaman berkesan bagi mereka bisa belajar mengaji dengan seorang tentara.
"Anak-anak merasa senang diajari mengaji. Mereka sangat bersemangat karena yang mengajari adalah anggota TNI. Ini pengalaman baru bagi mereka," kata Nurjanah, warga setempat.
Bidang keagamaan merupakan salah satu sasaran nonfisik dalam TMMD Reguler ke-109 ini. Sasaran nonfisik ini dinilai juga sangat penting karena berkaitan dengan pembangunan mental dan spiritual masyarakat.
Komandan Kodim 1015/Spt Letkol Czi Akhmad Safari mengatakan, TMMD Reguler ke-109 dilaksanakan di Desa Bapinang Hilir, Babirah dan Bapinang Hulu Kecamatan Pulau Hanaut mulai 22 September hingga 21 Oktober. Sebanyak 150 personel dilibatkan terdiri dari anggota TNI, Polri dan masyarakat.
"Mudah-mudahan semua kegiatan berjalan lancar dan membawa manfaat besar bagi masyarakat, khususnya di Kecamatan Pulau Hanaut ini," harap Akhmad Safari.