• Jumat, 22 November 2024

Pol PP Tutup Hiburan Komedi Putar

- Selasa, 6 Juli 2021 | 10:33 WIB
IMG-20210705-WA0047
IMG-20210705-WA0047


Parung, Bogor Times - Meskipun telah ditetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Kegiatan hiburanĀ  Komedi Putar di Desa Parung tepatnya di area Pasar Parung,





 masih saja beraktifitas. Akibatnya, personel gabungan Pol PP dan TNI ambil langkah tegas penutupan, Senin (05/07/2021).





Kanit Pol PP Kecamatan Parung Endang Darmawan mengatakan. Pembongkaran dilakukan usai pihaknya berkomunikasi dengan pihak pengelola hiburan komedi putar. Selanjutnya petugas meminta agar pengelola membongkarnya.





"Penutupan ini juga berdasarkan terjadinya peningkatan kasus yang terkomfirmasi positif Covid-19, dan saat ini sudah diberlakukan PPKM Darurat, mencegah kerumunan dan untuk memutus penularan covid 19," ujarnya kepada wartawan, Senin (5/7/2021).





Karena jika tidak ditutup lanjut Endang, tempat hiburan itu berpotensi terjadinya kerumunan orang banyak yang tidak patuh terhadap protokol kesehatan, sebelum pemberhentian dilakukan, terlebih dahulu telah dikomunikasikan dengan baik terhadap pengelola komedi putar.





"Setelah semuanya paham, baru dilakukan penutupan dan pembongkaran oleh pengelola dengan menerapkan protokol kesehatan, pelaksanaannya pun berjalan aman serta lancar," ungkapnya.


Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Imam Shodiqul Wadi

Tags

Rekomendasi

Terkini

Wajib Tau, Penyebab Kemiskinan Pendapat Ulama

Selasa, 8 Oktober 2024 | 10:18 WIB
X