Perluas Jalan, Warga Cogreg Gotong Royong

- Sabtu, 25 Januari 2020 | 21:43 WIB
IMG_20200125_212518
IMG_20200125_212518


Bogor Times, Kabupaten- Menunjang kenyamanan  warga saat melintas. Para pemuda Desa Cogreg bergotong royong memperluas jalan Desa yang berada di RT02, RT 03/RW 07 Desa Cogreg pada Sabtu (24/01/2020). 





-




Kegiatan yang melibatkan ratusan pemuda satu RW tersebut berjalan dengan lancar. Dimulai pada Pukul 08:00 WIB. Para pemuda berjibaku memperluas  jalur hingga pengangkutan matrial. 





"Alhamdulillah para pemuda kompak bekerja bakti. Sehingga pekerjaan sulit terasa ringan, " kata Tokoh Pemuda Cogreg, Mukhlis. 





-




Ia menerangkan, kegiatan tersebut dilakukan  secara swadaya. Karenanya, para pemuda dilibatkan untuk menunjang suksesi kegiatan. 





"Kegiatan ini dilakukan secara swadaya. Sambil menunggu bantuan dari pemerintah untuk proses pengecoran, " ucapnya. 





Pelebaran dilakukan dengan memperluas lebar jalan. Yang awalnya hanya satu meter menjadi tiga meter. "Minimal bisa dilalui oleh mobil. Jadi ketika berpapasan antara roda dua dan empat tidak kagok, " kata pria yang juga menjabat sebagai ketua Rukun Tetangga (RT) ini. 


Editor: Sanusi Wirasuta

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gandeng Pemuda, PMII INAIS Gelar Pesantren Kilat

Minggu, 31 Maret 2024 | 16:13 WIB

Gaspool, Jaro Ade Siapkan Tim Sukses

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB
X