SATGAS NU PEDULI COVID 19 KECAMATAN TANJUNGSARI

- Kamis, 16 April 2020 | 19:36 WIB
PhotoPictureResizer_200416_192833187_crop_800x445
PhotoPictureResizer_200416_192833187_crop_800x445



Bogor Times, Kabupaten – Satgas NU Melawan Covid – 19 serentak bergerak mencegah Covid 19 di berbagai daerah, tidak terkecuali di Kecamatan Tanjungsari Satgas NU Peduli Covid – 19 yang terdiri dari MWC NU, PAC GP Ansor, Satkoryon Banser dan Rijalul Ansor Kecamatan Tanjungari (15/04.2020).





Satgas NU Peduli Covid 19 Kecamatan Tanjungsari melakukan aksi sosial guna mencegah penyebaran covid – 19 atau yang biasa disebut virus corona dengan penyuluhan pencegahan covid – 19, membagikan sabun pencuci tangan,masker serta penyemprotan rumah ibadah di wilayah kecamatan Tanjungsari.





Ketua Tanfidziyah MWC NU Kecamatan Tanjungsari KH Madhopi dalam pidato membuka acara tersebut mengatakan, aksi tersebut dilakukan bentuk ihtiar guna mencegah penyebaran covid 19 di wilayah kecamatan Tanjungsari.





“ Aksi sebagai bentuk ihtiar kita guna mencegah virus corona datang ke wilayah kita (Tanjungsari), segala sesuatunya kita serahkan kepada Allah Swt tentang takdir kita, tapi bukan pasrah begitu saja tetap harus ada ihtiar dulu” ungkapnya.





Tidak berbeda jauh dengan pendapat ketua Tahnfidziyah MWC NU, Salman Al Farisi Ketua PAC Ansor Tanjungsari menghimbau kepada masyarakat agar bisa mengkuti arahan pemerintah guna mencegah penyebaran Covid 19 ini dengan cara sederhana seperti menjaga kesehatan, pola mana, tidak lupa untuk cuci tangan dan memakai masker jika keluar rumah.





“ Kepada masyarakat agar mencegah virus ini dengan penyebaran Covid 19 ini dengan cara sederhana saja seperti menjaga pola makan dan imun dalam tubuh kita, mencuci tangan juga jangan lupa dikarnakan virus bisa rusak jika terkena sabun dan kalau keluar rumah jangan lupa pakai masker ini bentuk ihtiar guna mencehag virus tersebut, ” pungkasnya.





Salman pun mengungkapkan gerakan Satgas NU Peduli sebagai bentuk kepedulian terhadap warga kecamatan Tanjungsari guna terhindar dari wabah virus corona, dikarnakan masih zona hijau dan masjid – masjid masih melakukan aktivitasnya seperti Shalat berjamaah dan shalat jum’at maka aksi tersebut di fokuskan ke sarana ibadah.


Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB
X