Smart City Bogor Akan 'Goyang' Balai Sudirman

- Rabu, 6 November 2019 | 08:03 WIB
IMG-20191106-WA0062
IMG-20191106-WA0062


Bogor Times, Nasional- Gerakan menuju 100 Smart City yang digagas oleh Mentri Komunikasi dan Informatika RI, Jhoni G Plate menjadi cambuk bagi Bupati Bogor Ade Yasin.





"Saya akan segera terapkan konsep smart city," kata bupati usai Closing Ceremony Exhibition 'evaluation & Presidential Lecture Gerakan menuju 100 smart City 2019 di Balai Sudirman, hari Rabu (6/11) pagi.





Usai melalui bimbingan teknis, Ade Yasin mengaku telah memiliki master plan atau rencana Induk untuk mengembangkan konsep smart city di Bogor. Terlebih lagi kondisi geografis Bogor dirasa sangat membutuhkan konsep moderen ini.





“Jadi ini sebuah konsep cerdas yang membantu masyarakat mengelola sumber daya dengan efesien dan memberikan informasi yang tepat kepada masyarakat atau lembaga dalam melakukan kegiatannya,” ungkap Ade.





Di tempat yang sama Mentri Komunikasi dan Informatika RI, Jhoni G Plate dalam sambutannya pada Closing Ceremony Exhibition 'evaluation & Presidential Lecture Gerakan menuju 100 smart City 2019 mengatakan, dengan masuknya ke tahap akhir kini genap 100 Kota/Kabupaten yang telah mengikuti bimbingan teknis dan memiliki master plan atau rencana Induk untuk mengembangkan konsep smart city di daerahnya masing-masing.





“Smart City di Indonesia perlu menunjukan dan memunculkan kekhasan daerah yang menjadi daya tarik dan menawarkan kearifan lokal tiap daerah. Karena gerakan menuju 100 smart City adalah upaya optimalisasi Infastruktur Internet seperti palapa ring yang sedang di bangun di daerah,” paparnya.





Tambahnya, melalui kegiatan tersebut diharapkan pemerintah dan masyarakat dapat memanfaatkan jaringan internet secara positif dan produktif sesuai infrastruktur, yang dapat menggenjot tingkat ekonomi sosial masyarakat. Pihaknya juga memberikan dukungan yang kuat ,memberikan semua kemampuan yg dimikiki untuk semua kota/Kabupaten di tanah air menjadi kota yang cerdas.


Halaman:

Editor: Sanusi Wirasuta

Rekomendasi

Terkini

Dedie A Rachim Konsistem Atasi Stunting

Senin, 25 Maret 2024 | 17:54 WIB

Jadwal Imsakiyah 24 Maret 2024 Bogor dan Sekitarnya

Minggu, 24 Maret 2024 | 01:05 WIB

Aktifis Dorong Pemkab Turun Lapangan

Sabtu, 23 Maret 2024 | 03:11 WIB
X