• Senin, 25 November 2024

Netizen Marah, Akhirnya Deddy Corbuzier Minta Maaf

- Minggu, 19 September 2021 | 17:39 WIB
Deddy Corbuzier meminta maaf kepada para santri, permintaan maaf ini di sampaikan di kanal YouTube Deddy Corbuzier (Youtube / Deddy Corbuzier)
Deddy Corbuzier meminta maaf kepada para santri, permintaan maaf ini di sampaikan di kanal YouTube Deddy Corbuzier (Youtube / Deddy Corbuzier)

Bogor Times - Deddy Corbuzier terus mendapat kecaman dari warganet karena tindkannya yang di anggap telah mengolok-olok Santri.

Netizen beramai-ramai membuat kecaman karena menurut netizen sikap Dedi dianggap sangat tidak pantas dan sangat menyakiti hati para Santri dan masyarakat karena ucapannya yang telah mengejek para santri penghafal Quran

Menyadari kesalahan yang telah Deddy Corbuzier lakukan kepada para santri penghafal Quran hari ini Dedi meminta maaf kepada seluruh masyarakat di mana pun berada.

Baca Juga: Koperasi Masjid Seluruh Nusantara (Komasnu) Sediakan Seribu Rumah Untuk Nahdliyyin

Hal ini disampaikan langsung di kanal YouTube Deddy Corbuzier pada minggu 19 September 2021

Dikutip dari pikiran-rakyat.com yang berjudul "Dinilai Olok-olok Santri, Deddy Corbuzier Minta Maaf: Saya Bodoh Banget"

"Oke, pertama-tama saya mau minta maaf sebesar-besarnya karena mengomentari masalah santri yang tutup kuping, sudahlah itu mah saya nya bodoh banget aja," kata Deddy Corbuzier.

Deddy mengaku komentar itu dia layangkan semata-mata karena kegagalannya memahami situasi yang terjadi dalam video tersebut.

Baca Juga: Buat Vacum Cleaner daei Botol Bekas

Dikatakan sang mantan mentalis, dia sama sekali tidak mengetahui bahwa santri yang berkumpul adalah penghafal atau sedang menghafalkan Al-Qur'an.

Sepengetahuan Deddy, para santri ini tengah mengantre untuk divaksin kemudian dilarang mendengarkan musik oleh sang guru yang sejatinya juga ikut mendengar musik di satu ruangan.

"Saya pikir, pada saat itu mereka ini santri-santri sedang mengantre vaksin. Lalu dilarang dengar musik oleh gurunya, tapi gurunya mendengarkan musik lalu mengambil video santri-santri tersebut, saya enggak punya pengetahuan bahwa mereka itu penghafal Al-Qur'an atau sedang menghafalkan Qur'an, yang saya tahu pada saat itu lagi ngantre vaksi," ujar Deddy Corbuzier.

Baca Juga: 'Electraply' Motor Kayu Tenaga listrik Inovasi Evie Bee, Solusi Kendaraan Ramah Lingkungan

Sementara menurut Deddy, polemik airpods di komentarnya kala itu mengingatkan dia akan kebiasaannya sewaktu tak ingin diganggu.

"Ketika saya komen tentang airpods, kenapa saya kalau saya enggak mau terganggu saya lagi di gym ada musik dan sebagainya, saya pakai airpods dan saya enggak terganggu," kata Deddy.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Saepulloh

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Tips Cara Ampuh bersihkan Panci steinless steel

Selasa, 23 Mei 2023 | 14:52 WIB

Inilah Pantai Terkotor Menurut Pandawa Group.

Senin, 22 Mei 2023 | 14:25 WIB

Viral! Aksi Kocak Emak-emak Gagal Ngevlog Gegara Tikus

Jumat, 2 September 2022 | 10:29 WIB

Raffi Ahmad Pasarkan Proyek Metaverse RansVerse

Rabu, 16 Maret 2022 | 23:12 WIB
X