• Kamis, 21 November 2024

Habib Luthfi Bin Yahya Kembali Terpilih 500 Muslim Berpengaruh di Dunia

- Kamis, 4 November 2021 | 20:22 WIB
Maulana Habib Luthfi Bin Yahya (Dokumen Bogor Times)
Maulana Habib Luthfi Bin Yahya (Dokumen Bogor Times)

Bogor Times - Habib Luthfi bin Yahya Rais ‘Aam Jam'iyyah Ahli Thariqah al-Mu’tabarah an-Nahdliyah (JATMAN), kembali menjadi 500 muslim berpengaruh di dunia urutan ke-32 versi The Muslim 500.

Tahun sebelumnya, Habib Luthfi juga terpilih menjadi 500 muslim berpengaruh di dunia, berada di peringkat ke-33, dan pada tahun 2019 peringkat ke-37.

Habib Luthfi sosok ulama kharismatik kelahiran Pekalongan Jawa Tengah memiliki gelar lengkap Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya, terkenal dengan ceramahnya yang lemah lembut, selalu mengkampanyekan kesatuan dan cinta terhadap tanah air.

Pengalaman studinya Habib Luthfi mendalami ilmu syariah,thariqah, dan tasawuf dari para ulama besar, bahkan dari para waliyullah. tidak mengherankan bila Habib Luthfi dipilih sebagai pemimpin spiritual thariqah Ba’alawi di Indonesia.

Baca Juga: FKMB Apresiasi Program Pemkot Bogor, konversi Angkot Menjadi Bus

Ba'alawi sendiri adalah keturunan dari Rasulullah Muhammad saw yang hijrah ke Hadramaut Yaman pada masa awal keislaman. mereka ditugaskan untuk menyebarkankan Agama Islam ke wilayah timur, termasuk Indonesia dan Malaysia.Thariqah Ba’alawi tidak hanya berfokus terhadap kajian keagamaan yang diamalkan oleh Imam al-Ghazali, tarekat tersebut juga menekankan pentingnya keikhlasan.

Baca Juga: Dituduh Main Receh, Anggota DPRD Kabupaten Bogor Partai PKS Klarifikasi Murni Jalani Tupoksi dan Akan Somasi

Habib Luthfi, tidak hanya mengenyam pendidikan pesantren di Indonesia, namun sampai ke negeri kake buyutnya yaitu Makkah dan Madinah dalam memperdalam keilmuan dan pendidikannya agar mendapat izin (ijazah) dalam semua bidang pembelajaran tradisional termasuk hadits dan tasawuf. Sehingga otoritasnya menjadi seorang guru spiritual dapat dipertanggungjawabkan.

Baca Juga: Kenali Macam - macam Jenis Hujan, Dari Gerimis Hingga Badai

Hal istimewa lain adalah pencapaiannya karena telah berhasil mendirikan ribuan sekolah, masjid, dan zawiyah di Indonesia yang diikuti oleh jutaan jamaah dengan menekankan praktik spiritual, terutama pembacaan awrad (wirid-wirid)) sehari-hari.

Sebagai informasi tambahan, dalam daftar The Muslim 500: The World 500's Most Influential Muslim in the World 2021, nama Presiden Joko Widodo menempati urutan ke-12. Pada tahun sebelumnya, Jokowi ada di peringkat ke-13. Sementara Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siroj berada di posisi ke-19.***

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Muhammad Syahrul Mubarok

Sumber: NU Online

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Romantisme Nabi Muhammad SAW dengan Sayyidah Khadijah

Senin, 18 Oktober 2021 | 21:41 WIB

Gus Maksum, Pendekar Pencak Silat NU Penumpasan PKI

Jumat, 1 Oktober 2021 | 18:00 WIB

Hercules, Sang Penguasa Tanah Abang Yang Masuk Islam

Kamis, 30 September 2021 | 02:02 WIB

Hercules Luluh Ditangan Gus Miftah dan Bertaubat.

Sabtu, 25 September 2021 | 06:50 WIB

Hercules Luluh Ditangan Gus Miftah dan Bertaubat.

Sabtu, 25 September 2021 | 01:15 WIB
X