Warga Amerika Kompak Dukung Aksi George

- Minggu, 7 Juni 2020 | 06:07 WIB
PhotoPictureResizer_200607_060258521_crop_800x445
PhotoPictureResizer_200607_060258521_crop_800x445


Bogor Times, internasional-Mayoritas warga Amerika Serikat bersimpati terhadap aksi protes nasional atas tewasnya warga kulit hitam George Floyd saat ditahan polisi.





Mereka juga menyatakan sikap tidak setuju dengan respon Presiden Donald Trump terhadap kerusuhan yang mewarnai aksi protes seperti terungkap dalam survei yang digelar Reuters/Ipsos.





“Survei yang gelar pada Senin dan Selasa menunjukkan 64 persen orang dewasa Amerika bersimpati terhadap orang-orang yang melakukan protes saat ini,” begitu dilansir Reuters pada Kamis, 4 Juni 2020.





Sebanyak 27 responden mengaku tidak bersimpati dan 9 orang lainnya merasa tidak yakin.






https://youtu.be/Y82FSYKWFSE
Kerusuhan di beberapa kota Negara Amerika .




Aksi demonstrasi ini dimulai sejak pekan lalu dan diwarnai sejumlah aksi kerusuhan serta penjarahan di sejumlah tempat seperti Minneapolis dan Los Angeles.





Warga memprotes setelah sebuah rekaman video amatir menunjukkan seorang polisi kulit putih di Minneapolis menindih leher belakang seorang pria kulit hitam, yang tertelungkup di jalan, dengan lututnya selama sekitar sembilan menit.





Tindakan brutal polisi kulit putih ini terus terjadi meskipun Floyd terlihat pingsan karena kesulitan bernapas.


Halaman:

Editor: Imam Shodiqul Wadi

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB

Gudang Peluru Meledak, Musibah Atau Rekayasa?

Sabtu, 30 Maret 2024 | 23:41 WIB

Berani, Pengusaha Ilegal Tantang Camat Cariu

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB
X