Bogor Times,Kota Bogor-Prabu Anwar (44) nama yang disamarkan, warga Kampung Curug Induk RT 02/01 Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat mengeluhkan maraknya dugaan parkir liar di sepanjang jalan perkampungannya.
Akibatnya,Prabu pun mengaku hampir setiap hari terlambat bekerja.
Prabu juga sangat menyayangkan minimnya ketegasan aparatur Pemerintah Kelurahan Curug untuk memberikan teguran,kepada para pemilik kendaraan.
‘’Parkir liar itu sudah tahunan sudah hampir kurang dari sepuluh tahun berlangsung. Selama itu pula saya sering terlambat datang ke kantor. Hanya saja, keluhan ini meskipun sudah disampaikan kepada pemerintah kelurahan, namun hingga kini, aparatur pemerintah kelurahan belum juga mampu untuk menyelesaikan persoalan ini,’’ujar Prabu saat diwawancarai melalui sambungan telephone, pada Selasa malam (03/11/2020).
Akibat penumpukan kendaraan yang terjadi disepanjang jalan kecil ini, pegawai karyawan swasta ini mengaku, sering, nyaris, hampir baku hantam dengan para sopir yang memarkirkan mobilnya disepanjang bahu jalan.
Meskipun Prabu, mengaku memiliki keahlian ilmu bela diri, namun perbuatan berujung pada tindak pidana selalu bisa dia hindari.
Dia mengatakan, untuk, jumlah mobil yang parkir disepanjang jalan diperkirakan berjumlah lima unit.